Halaman

Selasa, 28 Januari 2014

Jelang Pimilu, Pembagian Raskin Kota Batu Didobel









surya online, batu - badan urusan logistik (bulog) sub divri malang rencananya mendobel pembagian beras miskin (raskin) jelang pemilihan legislatif 2014.
dobel raskin itu untuk bulan maret dan april diberikan langsung pada maret.
“ini masih rencana, sebab kami tidak ingin mengganggu kegiatan pemilu 2014 kalau dibagikan april,” ujar gatot hadiantoro, wakil kepala sub divisi bulog malang usai sosialisasi petunjuk teknis dan petunjuk pelaksanaan pembagian raskin kepada staf dinas sosial dan tenaga kerja serta para lurah dan kepala desa di balai kota, selasa (28/1/2014).
gatot mengungkapkan, rencana itu bisa batal atau diteruskan, tergantung dari stok beras dan kesiapan kepala desa dan lurah sebagai distributor ke masyarakat.
sekitar bulan februari nanti akan dibahas lagi.
jumlah rumah tangga sasaran (rts) penerima raskin di kota batu sebanyak 6.
227.
jumlah itu sama dengan tahun 2013.
gatot mengungkapkan, tidak ada perubahan data mengenai rts ini.
dengan jumlah rts sebanyak itu, stok raskin per bulannya 94.
155 kg.
data mengenai penerima raskin ini akan diperbaharui setiap tiga bulan sekali.
dalam pembagian raskin ini, bulog malang membawahi lima daerah, yaitu, kota malang, kabupaten malang, kota batu, kabupaten pasuruan, dan kota pasuruan.
setiap bulan, jatah raskin untuk lima daerah ini sebanyak 498.
800 kg, atau dalam setahun 1.
129.
860 kg.
“jatah per rts 15 kg dengan harga hanya rp 1.
600/kg.
kualitas raskin medium,” katanya.
kepala sub bagian kemasyarakatan bagian kesejahteraan masyarakat pemerintah kota batu, badrut tamam mengungkapkan, di batu, rencana pembagian raskin pada 30 januari nanti.
untuk pembagian raskin ini, nanti dilakukan pihak desa atau kelurahan.
“tahun ini ada menyiapkan anggaran sebesar rp 520 juta untuk operasional pengiriman raskin dari kantor desa menuju titik sasaran.
kalau dikalkulasi, biaya operasional per kg, pemkot mensubsidi biaya transportasi rp 220/kg,” katanya.



terkait    #pembagian raskin didobel, kota batu

baca juga



berdayakan petani tanam jeruk keprok 55


12 turis asing ikut bantengan


ribuan kartu blsm di kota batu kembali


kondom dalam lukisan sang guru


rp 500 juta untuk 5 desa wisata di kota batu





penulis: iksan fauzi

editor: parmin






tweet

Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.