Halaman

Rabu, 29 Januari 2014

Bupati Jombang Pimpin Pencarian Korban Longsor Dusun Kopen




Bupati Jombang Pimpin Pencarian Korban Longsor Dusun Kopen
Bupati Jombang Pimpin Pencarian Korban Longsor Dusun Kopen






surya online, mojokerto – bupati jombang nyono suherli wihandoko mendatangi di lokasi bukit yang longsor di dusun kopen, desa ngrimbi, kecamatan bareng, jombang, rabu (29/1/2014).

nyono yang tiba mulai pukul 08.
00 wib memberikan dorongan, semangat, sekaligus memimpin pencarian korban.

bupati nyono datang bersama wakil bupati mundjidah wahab dan sejumlah pejabat.
tampak pula wakil ketua dprd jombang baidhowi.

"saya terus memberi dukungan moril kepada para keluarga korban.
pencarian harus dicari sampai ketemu.
masih ada 7 warga kami yang tertimbun," kata nyono saat ditemui di lokasi longsor.

sebelumnya, selasa (28/1/2014) dinihari, 14 warga dusun kopen menjadi korban tanah longsor dan baru 7 warga yang ditemukan telah meninggal.

bersama stafnya, dia ingin melihat lebih dekat lagi lokasi longsor, tepatnya di bawah tebing di seberang sungai.

dia menuruni jalanan licin dengan bersepatu boot.
"saya akan terus di sini hari ini," katanya.

semantara itu, ratusan anggota tni dan polisi dikerahkan kembali.
alat berat juga sudah diaktifkan kembali.

ada sekitar 600 personil tni dan polri diturunkan.
saat ini, anggota tni membantu dengan peralatan manual, cangkul, ikut menggali lokasi longsor.
persis di lima rumah yang terkubur bukit.



terkait    #jombang

berita terkait: longsor jombang



hari ini pencarian 7 korban longsor dilanjutkan


korban meninggal jadi tujuh orang


pakde karwo sambangi korban longsor jombang


inilah daftar nama korban tewas dan hilang


8 korban longsor dalam pencarian





penulis: nuraini faiq

editor: titis jati permata






tweet

Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.