Halaman

Sabtu, 30 Maret 2013

205 PTS Bermasalah Dengan Yayasan








surabaya - sebanyak 205 perguruan tinggi swasta (pts) di indonesia bermasalah (konflik) dengan yayasannya.
hal ini diungkapkan ketua asosiasi badan penyelenggara perguruan tinggi swasta pusat prof dr thomas soeyatno dalam workshop pengelolaan keuangan yayasan, badan penyelenggara pts berbasis it yang digelar universitas narotama surabaya, sabtu (30/3/2013).
konflik itu disebabkan karena masalah keuangan yang tidak transparan antara rektorat dengan yayasan.
"karena itulah perlu laporan keuangan berbasis it karena selain memberi output kuantitatif juga kualitatif,"katanya.
wakil ketua asosiasi perguruan tinggi swasta (aptisi) pusat m budi djatmiko membenarkan bahwa masalah keuangan menjadi faktor paling kuat penyebab konflik antara yayasan dan pts.
"memang ada faktor lain seperti otonomi yang tidak ada kesepakatan antara rektorat dengan yayasan.
kemudian posisi dan kedudukan keduanya, masalah pribadi dan komunikasi.
tapi yang paling kuat tetap masalah keuangan karena ujung-ujungnya pasti duit," katanya.
dari 250 pts yang bermasalah tersebut 10 diantaranya berada di jatim.

Source from: surya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.