Halaman

Jumat, 14 Juni 2013

Bahan Baku Pembuatan Sabu-Sabu Sabu Sidoarjo Dibeli Dari Apotek








surabaya - bahan baku pembuatan sabu di home industri sabu-sabu di puri indah blok de nomor 11, sidoarjo berasal dari apotek.
namun, mereka mengambil di sejumlah apotek berbeda supaya tidak mudah ketahuan.
"bahan-bahan pembuatannya dibeli dari apotek," jawab effendi suprapto alias alung (38) warga dislautan, candi, sidoarjo, tersangka utama home industri sabu yang digrebek polda jatim.
karena bahan-bahannya dibeli dari apotek, sambung effendi, hasil produksinya pun terbatas.
apalagi, proses pembuatannya juga dengan pola manual.
"saya memilih produksi di rumah itu karena tempatnya sepi dan aman.
tapi, produksinya memang tidak bisa banyak karena bahan bakunya hanya beli di apotek," imbuh effendy saat dibeber di mapolda jatim.
sementara dalam pemeriksaan penyidik, diketahui bahwa sindikat ini menggunakan nasafed sebagai bahan campuran dengan bahan-bahan lain untuk memproduksi sabu.
nasafed ini merupakan obat berbentuk pil yang dihancurkan bersama bahan-bahan lainnya seperti fosfor kemudian harus melalui beberapa tahap lainnya.
di dalam kemasannya, nasafed ini adalah obat yang berfungsi untuk menyembuhkan pilek, hidung tersumbat dan sebagai obat penenang.

Source from: surya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.