Halaman

Sabtu, 01 Juni 2013

Jok Mobil Dipreteli, Diganti Jerigen Isi Solar Bersubsidi








gresik - polsek manyar gresik mengamankan 630 liter solar dari mobil kijang tahun 80 an nopol w 1762 xc, saat mengisi solar tanpa surat ijin di stasiun pengisian bahan bakar umum (spbu), jl raya deandles, desa manyarsidomukti, kecamatan manyar, gresik, sabtu (1/6/2013), dini hari.
kapolsek manyar, akp darsuki mengatakan, ia mendapat laporan dari masyarakat jika ada mobil mengisi solar dalam jumlah besar.
saat berpatroli, petugas mencurigai sebuah mobil yang mengisi solar ke jerigen dalam jumlah besar, sekitar 35 jerigen, yang masing-masing berisi 30 liter.
sopir bernama asrofin (30), warga trenggalek, tidak bisa menunjukkan surat-surat pembelian solar bersubsidi.
setelah dibawa ke polsek manyar, dari 35 jerigen yang sudah terisi 21 jerigen, dengan total sekitar 630 liter solar.
modus yang dilakukan yaitu dengan melepas seluruh jok belakang sopir, kemudian diisi dengan jerigen-jerigen untuk diisi solar.
berdasarkan penyelidikan polsek manyar, pembelian solar dalam jumlah besar itu merupakan pesanan dari anton sujarwo (31), warga desa bogobabadan, kecamatan karangbinangun, lamongan.

Source from: surya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.