Halaman

Sabtu, 18 Mei 2013

Warga Pemblokir Jalan di Jakarta Minta Diberi Lahan Tinggal








jakarta - perwakilan warga madura di jakarta  h mukhlis mengatakan, harapan masyarakat kampung sumur yang menolak penggusuran adalah diberi lahan untuk tempat tinggal dan usaha.
"intinya kami hanya mohon lahan dari 9,5 hektar yang ada disana karena memang kami tahu tanah itu belum jelas kepemilikannya," kata mukhlis di jakarta, sabtu (18/5/2013).
mukhlis menjelaskan, mereka sudah menempati lahan tersebut selama sekitar 32 tahun dan bukan hanya warga madura tapi juga dari berbagai suku tinggal disana.
    "jadi jangan asal klaim kalau ada bukti silakan tunjukkan kepada kami, kami siap diajak berbicara," tambah mukhlis.
    menurut dia, warga sudah pernah duduk bersama dengan pihak pt gck yang mengklaim tanah, tapi tidak menghasilkan kesepakatan.
sekitar dua bulan terakhir dikeluarkan imbauan dari wali kota jakarta timur untuk mengeksekusi lahan dengan menggusur warga, namun diprotes warga.
    puncak protes warga  melakukan aksi pemblokiran jalan gusti ngurah rai dengan memalang jalan dengan mobil yang bannya dikempeskan, sabtu (18/5/2013) sekitar pukul 7.
30 wib.

Source from: surya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.