Halaman

Kamis, 30 Mei 2013

Hilangkan Bulu di Kaki Tanpa Rasa Sakit




Hilangkan Bulu di Kaki Tanpa Rasa Sakit
Hilangkan Bulu di Kaki Tanpa Rasa Sakit





surabaya - mencukur menjadi alternatif paling mudah bagi anda yang tidak ingin melakukan tindakan waxing yang sedikit menyakitkan.
terutama untuk menghilangkan bulu-bulu halus di kaki maupun tangan.
namun, saat mencukur ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.
nathalie eleni, terapis kecantikan dan venus & braun berbagi tips bagaimana mendapatkan hasil mencukur yang sempurna.
- mandi sebelum mencukur.
mandi akan menghilangkan minyal alami di kulit, keringat dan rambu yang basah, sehingga bulu-bulu 60 persen mudah dicukur.
dua hingga tiga menit merupakan waktu optimal untuk merendam tubuh.
- bubuhkan gel cukur yang bersifat melembabkan.
gel ini akan menjaga kandungan air di rambut dan agar pisau cukur mudah dipakai di kulit.
jangan bergantung pada sabun karena bisa menghalangi kinerja pisau cukur.
di samping itu, banyak sabun yang menyebabkan kulit kering dan mengelupas.
- pilih pisau cukur dengan bijak.
penting untuk memilih pisau cukur yang bagus agar hasil cukuran sempurna.
- cukur dengan pisau cukur yang baru.
pisau cukur baru akan membuat hasil cukuran lebih lembut dan nyaman dipakai, juga mencegah kulit tergores pisau maupun iritasi.
pisau cukur harus diganti ketika mulai tumpul dan tak nyaman.
rata-rata perempuan mengganti pisau cukurnya setelah 10 kali pemakaian.
- gunakan sentuhan ringan saat mencukur dengan sedikit tekanan.
saat mencukur, arahkan pisau cukur ke arah yang paling nyaman.
- bersihkan kulit setelah mencukur, setelah itu tepuk-tepuk hingga kering.
jangan menggosok kulit dengan keras dan jangan mengeringkan semuanya.
adanya air di tubuh akan diserap bersamaan anda mengoleskan pelembab.
(toi)
Source from: surya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.