Halaman

Rabu, 17 April 2013

PD Pasar Surya Dinilai Tak Serius Kelola Pasar Tradisional di Surabaya








surabaya - dprd kota surabaya menilai pd pasar surya tidak serius dalam upaya meningkatkan mutu dan kualitas pasar tradisional.
ini terlihat masih adanya pemanfaatan sejumlah stan di pasar tradisional diluar fungsinya.
ketua komisi c dprd kota surabaya, sachiroel alim anwar mengatakan, akibat dari tidak adanya keseriusan pd pasar surya membuat kondisi pasar tradisional masih saja kumuh.
pedagang yang seharusnya bisa berjualan didalam pasar tradisional kini lebih memilih keluar pasar dan jualan di tepi jalan.
"kami yakin, jika pd pasar surya bisa menata dengan baik kondisi didalam pasar tradisional sehingga pembeli atau pengunjung dijamin kenyamananya pasti tidak terjadi kekumuhan seperti sekarang ini," kata alim, rabu (17/4/2013).
disamping itu, ungkap alim, dampak dari keluarnya para pedagang dari dalam pasar tradisional selalu terjadi kemacetan arus lalu lintas didepan pasar.
oleh karena itu pd pasar surya harus serius menangani pasar tradisional.
terutama dalam memaksimalkan fungsi stan-stan yang ada dan tidak dimanfaatkan untuk keperluan lain.
"ambil contoh di pasar tradisional keputran, kami lihat dilantai dua masih dimanfaatkan untuk kos-kosan.
artinya tidak ada tindakan dari pd pasar surya untuk mengembalikan fungsi pasar keputran," pungkas alim.

Source from: surya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.