Halaman

Selasa, 30 April 2013

Hotel Pasrah Kenaikan BBM








surabaya - ketua phri jatim m soleh menyebut, pengelola bisnis perhotelan tidak bisa berbuat banyak dengan rencana kenaikan harga bbm bersubsidi.
berapapun nilai kenaikan bbm bersubsidi akan meningkatkan biaya operasional, sementara hotel tidak bisa serta merta meningkatkan harga kamar.
soleh menyebut, penggunaan bbm di industri hotel mengambil porsi sekitar 10 persen dari total biaya.
ini berarti jika ada kenaikan harga bbm maka akan meningkatkan biaya energi 10 persen hingga 20 persen.
secara umum, kenaikan harga-harga kamar, f&b, tidak bisa dilakukan oleh pengusaha sampai tiga bulan mendatang karena bulan maret baru saja ada kenaikan, nanti setelah lebaran baru akan di evaluasi lagi.
"kalau ada kenaikan harga bbm kami hanya bisa berhemat dengan efisiensi pos-pos tertentu yang tidak mengurangi pelayanan konsumen karena persaingan industri hotel di surabaya sekarang sudah sangat-sangat ketat," ujar soleh.

Source from: surya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.