Halaman

Sabtu, 13 April 2013

Geser Beberapa Cabor dari Madiun








surabaya - pb pekan olahraga provinsi (porpov) jatim iv/2013 menghadapi persoalan sulit, karena hotel atau penginapan di kota madiun tidak bisa menampung semua atlet dan ofisial.
sebanyak 730 atlet dan ofisial belum tercover, sehingga pb porprov berencana menggeser beberapa cabor keluar kota madiun.
ketua pb porprov dhimam abror menjelaskan, tidak tercovernya 730 atlet dan ofisial itu baru diketahui setelah pemkot madiun sebagai panitia lokal bertemu dan memberikan laporan kepada pb porprov, awal pekan ini.
"semula masalah akomodasi bisa diatasi seperti porprov di kota kediri, ternyata kota madiun lebih rumit.
daerah penyangga atau kabupaten sekitarnya tidak memiliki hotel.
ini lain dibanding poprov kota kediri, karena daerah penyangganya kuat," jelas abror, sabtu (13/4/2013).
sesuai data yang tercatat di pb porprov, kota madiun mendapat jatah menyelenggarakan 16 cabang olahraga (cabor).
cabor sebanyak itu akan melibatkan 4.
000 atlet dan ofisial.
"setelah dihitung, ternyata masih ada 730 orang yang tak bisa ditampung.
itu belum dari pb porprov, wasit dan juri mau menginap di mana," tutur abror.
abror yang juga ketua harian koni jatim ini mengaku, dirinya dan pemkot madiun terus berusaha memecahkan persoalan ini.
termasuk berencana mencari sewa rumah sebagai tempat tinggal selama porprov.
selain langkah itu, pb porprov juga akan memindahkan beberapa cabor yang semula ditandingka di kota madiun, dipindah ke luar kota madiun.
"mau tidak mau, kami akan menggeser cabor ke daerah sekitar.
venue petandingan tidak standar, tak masalah karena kondisi darurat dan kota madiun akomodasinya kurang ," beber abror.
berapa dan cabor apa saja yang akan ditarik ke luar kota madiun? abror mengaku, ada empat atau lima cabor, seperti taekwondo ke ponorogo, futsal dan sepak bola ke ngawi, silat ke magetan atau caruban.
abror mengaku, persoalan akomodasi ini cukup mendesak diatasi.
karena pelaksanaan porprov 2013 sudah sangat dekat, yakni dihelat pada 23-30 juni mendatang.
saat ditanya lanud iswahyudi memiliki beberapa mess yang layak, abror mengatakan, pangkalan tni au itu tidak diijinkan ditempati.
karena, lanud iswahyudi bukan seperti bandara komersiil yang semua orang bisa masuk.
porprov 2013 sediri akan menandingkan sebanyak 30 cabor.
selain di helat di kota madiun, ajang dua tahunan ini juga ditandingkan di ponorogo, pacitan, magetan dan ngawi.

Source from: surya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.