Halaman

Minggu, 14 April 2013

Bertemu Teman Lama, Ditipu Rp 109 Juta








suryaonline, surabaya - berbekal hubungan pertemanan saat sma, markus mahenu (45), tega menipu temannya sendiri, hudiono kusjanto, warga petemon barat sawahan surabaya.
setelah sekitar 20 tahun tidak bertemu, markus berkunjung ke rumah hudiono.
markus mengajak hudiono berbisnis kertas hvs.
"lalu tersangka meminta modal rp 109 juta kepada korban, untuk membeli kertas hvs," kata kanit resmob polrestabes surabaya, akp agung pribadi, minggu (14/4/2013).
akhirnya keduanya sepakat dengan perjanjian pembagian keuntungan, 70 persen untuk pemilik modal yakni hudiono, dan 30 persen untuk tersangka.
untuk meyakinkan korbannya, markus mengajak hudiono mengantarkan ke toko-toko pemesan kertas.
total sekitar 2.
000 rim kertas hvs yang diedarkan ke toko-toko pemesan.
"namun saat pembayaran dari toko-toko, tersangka tidak mengajak korban, dan langsung menerima uang penagihan," kata agung.
ternyata uang-uang dari toko pemesan tersebut, diambil oleh tersangka dan tidak diserahkan kepada korban selaku pemilik modal.
setelah menerima uang, tersangka lalu menghilang.
karena tak kunjung mendapat kepastian, korban akhirnya mendatangi toko-toko pemesan.
ternyata toko-toko tersebut telah membayar kepada tersangka.
peristiwa ini sebenarnya terjadi pada januari lalu.
namun, saat itu korban tidak langsung melapor ke polisi, mengingat pertemanan masa lalu.
tapi, karena tidak ada iktikad baik dari tersangka, akhirnya korban melapor kejadian tersebut ke polisi, pekan lalu.
menurut pengakuan tersangka, dirinya tega melakukan hal tersebut karena terlilit utang.
"uang-uang dari toko, saya buat bayar hutang," kata markus.

Source from: surya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.