Halaman

Selasa, 29 April 2014

Tahun ini, Daihatsu Tawarkan Angsuran Rp 1,6 Juta untuk Xenia









surya online, surabaya – manajemen daihatsu astra mulai merespon semakin maraknya persaingan dari pabrikan otomotif lain di tahun ini.
salah satu strategi yang diharapkan bisa membuat pencapaian penjualan tetap tumbuh, adalah merancang program angsuran unik bertajuk kredit impian, yang sudah diperkenalkan ke konsumer mulai bulan ini.
kepala cabang daihatsu astra panglima sudirman surabaya, arief budianto, menjelaskan, inti dari program pembiayaan lewat astra credit company (acc) ini adalah menawarkan angsuran rendah buat masyarakat yang ingin memiliki mobil daihatsu, utamanya ayla, xenia, dan terios.
untuk program angsuran daihatsu xenia misalnya, angsuran yang ditawarkan mulai dari rp 1,6 juta perbulan, hampir separo lebih murah dari angsuran regular yang biasanya lebih dari rp 3 juta.
“ini membuat masyarakat kelas menengah yang ingin punya mobil semakin mudah.
di sisi lain, kami jelas berharap penjualan bisa terdongkrak,” kata arief,ditemui selasa (28/4/2014).
arief mengakui, angsuran di program khusus yang hanya akan berjalan di tahun ini, punya kompensasi yang membuat calon pembeli harus membayar uang muka (dp) lebih mahal.
menurut arief, besar dp dari program ini sebesar 50 persen.
nah, 50 persen sisanya, akan dibagi dua lagi.
sebagian diangsur dengan tenor hingga empat tahun, sebagian lagi bisa diselesaikan pembeli dengan tiga opsi.
“pertama, pembeli bisa melunasinya langsung.
kedua, kalau belum punya uang untuk melunasi, pembeli bisa mengkredit lagi sisanya dengan tenor tambahan tiga tahun.
dan opsi terakhir, pembeli bisa melanjutkan kredit dengan upgrade tipe mobil,” terang arief.





baca juga



rekondisi gratis daihatsu xenia seperti baru lagi, siapa mau?





penulis: aji bramastra

editor: satwika rumeksa






tweet

Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.