Halaman

Senin, 28 April 2014

32 Kos Liar Kerapkali Dijadikan Tempat Mesum









surya online, sumenep– banyak bermunculannya tempat penginapan atau kos liar di sumenep, apalagi tidak berizin membuat satuan polisi pamong praja (satpol pp) sumenep, gerah.
terdapat sekitar 60 tempat kost dan hanya 28 tempat kos yang berizin, selebihnya liar, bahkan ditengara dijadikan tempat mesum.
kepala satuan polisi pamong praja ( satpol pp ), a.
madjid, menuturukan berdasarkan data di badan pelayanan perijinan terpadu (bppt) sumenep, terdapat 60 rumah kos.
dari jumlah tersebut, 28 di antaranya tidak memiliki ijin.
ditengarai sejumlah kos tidak memiliki ijin karena warga sekitar enggan memberikan tanda tangan persetujuan.
" warga sekitar tidak memberikan izin karena diduga tempat kost tersebut dijadikan tempat berbuat asusila," papar madjid.
sebagian tempat kos yang dijadikan tempat asusila karena tempat kos tersebut dicampur antara laki-laki dan perempuan.
sehingga banyak terjadi penyalahgunaan tempat kos, bahkan tidak jarang ditemukan kamar disewakan untuk berbuat mesum.
‘’ karena itu akan segera kami tertibkan puluhan tempat kost tidak berijin.
apalagi tempat-tempat kost illegal tersebut, kerap dikeluhkan sebagai tempat mesum dan mulai meresahkan masyarakat,’’ lanjut madjid.
untuk memperkecil terjadinya gangguan lingkungan oleh karena keberadaan tempat kos liar itu, pihaknya kini semakin gencar melakukan razia, ke tempat-tempat kos tersebut.
dan akan segera menutup tempat kost yang tidak berizin apalagi juga justru dijadikan tempat mesum.
" razia akan kami lakukan mendadak dan diam-diam, begitu ada informasi pasti dari masyarakat, kami akan langsung bergerak ke tkp," tegasnya.
selanjutnya madjid berharap, para pemilik rumah kost, segera mengurus ijin ke bppt, dengan memenuhi beberapa persyaratan.
diantaranya tempat kos hanya untuk pria saja atau wanita saja, dan tidak bercampur baur.
selain itu, agar setiap rumah kos dijaga oleh  security untuk menjaga keamanan kos-kosan.
" tidak boleh menerima tamu di kamar.
tamu harus di ruang tamu.
karena itu, pemilik kos harus menyediakan ruang tamu," pungkasnya.





baca juga



belasan mahasiswa ramai-ramai jebak pencuri di tempat kos





penulis: moh rivai

editor: satwika rumeksa






tweet

Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.