Halaman

Selasa, 29 April 2014

Rumor Kasus Suap di Ditlantas Polda Jatim Sejak Sabtu




Rumor   Kasus Suap di Ditlantas Polda Jatim Sejak Sabtu
Rumor Kasus Suap di Ditlantas Polda Jatim Sejak Sabtu






surya online,surabaya - kabar tentang adanya seorang bintara di samsat manyar dan dua perwira ditlantas polda jatim yang diperiksa mabes polri terkait dugaan kasus suap sudah beredar sejak, sabtu (26/4/2014) lalu.
mulanya dikabarkan ada penangkapan terhadap seorang anggota berpangkat aiptu di samsat manyar yang terlibat kasus suap dengan kisaran nilai ratusan juta.
ini terkait pengurusan dokumen di sana.
informasinya, anggota berinisial b tersebut ditangkap di rumahnya, di perumahan puri juanda, kecamatan sedati, sidoarjo.
penangkapan disertai  barang bukti uang tunai jutaan rupiah yang diduga berasal dari pihak ketiga yang berkepentingan terhadap  pengurusan dokumen di samsat.
informasi berkembang, uang itu dikabarkan untuk disetorkan ke dua orang perwira di ditlantas polda jatim.
perwira ini berinisial a dan r.
lalu, pada hari berikutnya, dikabarkan si perwira a sudah berada di mabes polri untuk menjalani pemeriksaan di sana.
menyusul, perwira r yang juga dikabarkan sudah diperiksa.
kabar ini menjadi sumir karena sejumlah pejabat mengaku tidak tahu terkait informasi itu.
bahkan, kabid humas polda jatim, kombes pol awi setiyono saat dikonfirmasi waktu itu menyatakan belum mendapat kabar terkait hal ini.
dia juga mengaku sudah kroscek ke ditlantas, dan tidak ada kabar tersebut.
beberapa hari berlalu, informasi semakin santer.
ternyata, kabar ini benar adanya.
dikonfirmasi, selasa (28/4/2014) pagi, juru bicara polda jatim tersebut membenarkan adanya pemeriksaan oleh mabes polri.
"memang ada pemeriksaan itu, dan saya malah baru pagi ini tahunya," jawab awi.
informasinya, upaya pengungkapan oleh tim mabes polri ini berkaitan dengan penangkapan biro jasa berinisial s di ditlantas polda metro jaya.
setelah dikembangkan, ternyata berkaitan juga dengan polda jatim.




terkait#kasus suap ditlantas

penulis: m taufik

editor: yoni






tweet

Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.