Halaman

Selasa, 06 Agustus 2013

KPU Jatim Cueki Aspirasi 42 PPS









surya online, malang-pelaksanaan pemilihan gubernur (pilgub) di kota malang terancam hanya digelar ala kadarnya.
harapan 42 panitia pemungutan suara (pps) di kota malang mendapat tambahan dana operasional tak mendapat respons dari kpu jatim.
juru bicara 42 pps, h amir mukminin mengungkapkan perwakilan 42 pps sudah melayangkan surat resmi ke kpu jatim pada 29 juli 2013.
dalam surat ini mereka minta kejelasan dari kpu soal aspirasi dari 42 pps.
menurutnya, 42 pps minta kpu memberi jawaban maksimal 2 agustus 2013.
karena tidak ada balasan, 42 pps kembali berkirim surat ke kpu.
ternyata sampai hari ini pun belum ada jawaban.
"mungkin surat resmi sudah tidak diakui," kata amir kepada surya online, selasa (6/8/2013).
42 pps minta kpu menambah dana operasional di pps.
dana yang dialokasikan saat ini terlalu minim.
dia mencontohkan dana sewa tenda, meja, dan kursi hanya dialokasikan sebesar rp 200 ribu.
sedangkan dana atk dipersiapkan sebesar rp 10 ribu.
dalam rapat yang digelar di kantor kelurahan dinoyo sore tadi, kebutuhan pps lebih tinggi dari dana yang tersedia.
pps tasikmadu misalnya, yang harus mengeluarkan uang rp 500 ribu hanya untuk sewa tenda.
ini belum termasuk meja dan kursi.
pria yang juga anggota pps lowokwaru ini mengungkapkan 42 tidak mempermasalahkan bila kpu bersikukuh soal anggaran.
tapi, amir tidak dapat memastikan pilgub dapat terlaksana atau tidak.
menurutnya, sejumlah calon kpps sudah memastikan menolak terlibat dalam pilgub karena minimnya anggaran.
"kalau memang ada yang mau jadi kpps, dia akan kami minta surat pernyataan bahwa siap bekerja dengan dana sangat minim," terang amir.


Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.