Halaman

Minggu, 04 Agustus 2013

Curanmor Dekat Pos Polisi









surya online, lamongan-kekhawatiran terjadinya aksi pencurian sepeda motor (curanmor) menjelang lebaran idul fitri mulai terbukti.
indikasinya terjadi sabtu (3/8/2013) malam, sepeda motor suzuki nopol s 3586 lh milik totok anji (21) warga dusun karangrejo, desa sukolilo, kecamatan sukodadi hilang saat ditinggal berbelanja di sputar alun alun lamongan.
  sebelumnya, sekitar pukul 19.
30 wib  korban bersama sugeng (23) temannya se kampung datang ke alun alun berniat membeli baju.
motor diparkir di jalan depan masjid sebelah barat, sedang dia membeli baju menyeberang ke timur.
selang satu jam kemudian, ketika korban hendak pulang dan menghampiri motornya ternyata sudah tidak ada.
‘’padahal motor sudah saya  kunci setir.
dan saya juga tidak jauh dari motor saya, ‘’ kata korban saat melaporkan kejadian ke mapolres lamongan.
  kejadian malam itu sempat menjadi perhatian masyarakat.
masalahnya, kejadian tidak  jauh dari pos polisi operasi ketupat 2013.
hanya berjarak sekitar 50 meter.
saat kejadian juga terdapat banyak anggota polisi yang sedang mengatur arus lalu lintas.
akibat kejadian itu korban menderita kerugian sekitar rp 13 juta.
  kasubbag humas polres lamongan akp umar dhami menyatakan, kejadian curanmor di depan masjid itu  bertepatan salat tarawih.
ketika jamaah salat tarawih selesai, arus lalu lintas padat dan konsentrasi polisi terpecah.
‘’tapi, terkadang warga itu masih belum bisa menjadi polisi bagi dirinya sendiri.
sementara polisi sendiri saat itu sedang konsentrasi lalu lintas, ‘’ tandasnya.


Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.