Halaman

Selasa, 06 Agustus 2013

AK FC Siapkan Amunisi Baru di Putaran Kedua









surya online, surabaya – kesempatan besar diberikan akademi kalianak futsal club (ak fc), kontestan divisi ii lfa jatim iv, kepada pelajar-pelajar sma yang memiliki bakat memukau di cabang olahraga futsal.
para pelajar yang masih intens mengikuti seleksi ini, diproyeksikan untuk memperkuat ak fc di putaran kedua divisi ii lfa jatim iv nanti.
mereka memang belum resmi dipinang ak fc, namun mereka sangat berpeluang untuk mengenakan jersey ak fc di putaran kedua nanti.
tahap seleksi yang dibuka ak fc belum ditutup, para pemain yang terlibat seleksi masih harus mengikuti dua pertemuan lagi yang akan digelar usai lebaran nanti.
sekitar delapan pemain mengikuti seleksi dan akan diambil sekitar empat sampai lima orang.
“kami sudah punya gambaran untuk meminang pemain muda buat ak fc.
setidaknya kami sudah mengantongi lima pemain dari kalangan pelajar yang intens dan bersemangat mengikuti latihan bersama ak fc.
dari latihan-latihan inilah kami memantau dan menyeleksi mereka,” papar samsul hadi, pemilik kalianak, selasa (6/8/2013).
jika ak fc akan menambahkan lima pemain baru, maka ak fc tentunya akan mengurangi pemainnya dengan jumlah yang sama, disesuaikan dengan kuota.
pemain-pemain yang akan dicoret, ungkap samsul, adalah mereka yang tidak berkembang dan kurang aktif selama putaran pertama lalu.
“pemain yang tidak berkembang dan kurang aktif akan digantikan dengan amunisi baru yang lolos seleksi.
semua ini dilakukan untuk mengejar prestasi yang lebih baik di putaran kedua nanti,” kata samsul.
sejauh ini, usai melakoni 14 laga di putaran pertama, di klasemen sementara divisi ii, ak fc sukses menembus posisi runner up dengan raihan 36 poin dan hanya terpaut tiga poin dengan pemuncak klasemen, tim sar.
di peringkat ketiga ada eagle malang dengan 34 poin dan masih menyisakan satu laga lagi.
jika eagle menang lawan olympic sport fc maka poinnya menjadi 37 dan bisa menggeser ak fc.
“saat ini ak fc diliburkan sejenak dalam sesi latihan rutin.
tim akan kembali menjalani latihan pada selasa (20/8/2013) mendatang.
semoga libur latihan ini bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh semua pemain dan official,” pungkas samsul.


Source from: surabaya[dot]tribunews[dot]com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.